Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wajib Tonton, 9 Rekomendasi Anime Edukasi Yang Bikin Pintar!

Tidak cuma sebagai hiburan, menonton anime yang penuh dengan pengetahuan juga bisa membantu untuk menambah wawasan dan membuat pintar.

Wawasan yang bisa diperoleh dari anime edukasi bermacam-macam, misalnya kuliner, olahraga, kebugaran fisik, dan kegiatan luar ruangan.

Selain itu, anime edukasi juga berisi pelajaran tentang sains meliputi fisika, kimia, farmasi, zoologi, mikrobiologi, dan agrikultura.

Bagi kamu yang haus akan ilmu, berikut telah disiapkan daftar 9 rekomendasi anime penuh edukasi yang akan membuat kamu semakin cerdas.

Rekomendasi Anime Penuh Edukasi Terbaik

Hataraku Saibou

Hataraku Saibou
  • Tahun: Summer 2018
  • Studio: David Production
  • Genre: Comedy, Shounen

Menceritakan tentang sekitar 37,2 triliun sel yang bekerja keras tanpa henti setiap hari di dalam tubuh manusia, antara lain:
  • Sel Darah Merah yang bertugas membawa oksigen, karbon dioksida, dan nutrisi ke seluruh tubuh melalui sirkulasi darah,
  • Sel Darah Putih yang bertugas melenyapkan segala substansi asing dari luar tubuh seperti virus dan bakteri, dan
  • Trombosit yang bertugas membekukan darah untuk menghentikan pendarahan.

Gin no Saji

Gin no Saji
  • Tahun: Summer 2013
  • Studio: A-1 Pictures
  • Genre: Comedy, Slice of Life, School, Shounen

Mengisahkan tentang Yuugo Hachiken, seorang pemuda kota yang mendaftar ke SMK Pertanian Ooezo dan harus tinggal di asrama sekolah untuk mengenyam pendidikan.

Hachiken masuk ke SMK Pertanian Ooezo karena ingin hidup mandiri jauh dari orang tua, sedangkan teman-temannya memiliki alasan berhubungan dengan agrobisnis.

Namun, Hachiken tidak terbiasa dengan pertanian dan peternakan seperti teman-temannya sehingga terkejut karena kehidupannya tidak berjalan sesuai ekspektasi.

Hachiken harus berjuang keras agar bisa lulus bersama teman-temannya meskipun fisik dan mentalnya kelelahan karena tidak terbiasa dengan lingkungan pedesaan.


Dr. Stone

Dr. Stone
  • Tahun: Summer 2019
  • Studio: TMS Entertainment
  • Genre: Adventure, Comedy, Sci-Fi, Shounen

Cerita bermula ketika sebuah kilatan cahaya hijau misterius yang menyilaukan tiba-tiba mengubah seluruh manusia di dunia menjadi batu.

Setelah beberapa milenium, seorang siswa SMA yang memiliki fisik kuat dan tekad untuk bertahan hidup, Taiju, terbangkit di dunia batu.

Namun, Taiju tidak sendirian karena temannya yang sangat mencintai ilmu pengetahuan, Senku, sudah bangkit lebih dulu dan beraktivitas.

Senku berusaha untuk membangun kembali dunia dari awal dengan ilmu pengetahuan dan meminta Taiju membantunya karena kekurangan tenaga.


Yuru Camp△

Yuru Camp△
  • Tahun: Winter 2018
  • Studio: C-Station
  • Genre: Slice of Life

Berawal ketika seorang gadis yang sangat menyukai kegiatan solo camping, Shima Rin, pergi berkemah sendirian di kaki Gunung Fuji.

Rin bertemu dengan seorang gadis bernama Nadeshiko Kagamihara yang ingin melihat Gunung Fuji, tapi justru tertidur di tepi jalan.

Setelah selesai mendirikan tenda, Rin membawa Nadeshiko untuk datang ke tenda dan memberinya makan karena hari sudah larut malam.

Nadeshiko pun terpukau dengan pemandangan Gunung Fuji di malam hari sehingga memutuskan untuk meminta Rin pergi berkemah bersama.


Dumbbell Nan Kilo Moteru?

Dumbbell Nan Kilo Moteru?
  • Tahun: Summer 2019
  • Studio: Doga Kobo
  • Genre: Comedy, Ecchi

Mengisahkan tentang seorang siswi SMA bernama Sakura Hibiki yang punya nafsu makan tinggi dan sangat banyak makan.

Hibiki menyadari bahwa berat badannya bertambah setelah menimbang tubuh, sehingga memutuskan untuk melakukan diet.

Kemudian, Hibiki mencoba pergi ke Silverman Gym untuk berlatih karena gagal berdiet dan olahraga sendiri di rumah.

Di Silverman Gym, Hibiki bertemu dengan teman sekolahnya yang populer, Akemi Soryuin, dan seorang pelatih, Machio.

Shokugeki no Souma

Shokugeki no Souma
  • Tahun: Spring 2015
  • Studio: J.C.Staff
  • Genre: Gourmet, Ecchi, School, Shounen

Menceritakan tentang seorang remaja berusia 15 tahun bernama Yukihira Souma yang sudah memasak sejak kecil di Restoran Yukihira yang dimiliki dan dikelola oleh orang tuanya.

Souma berambisi melampaui keterampilan ayahnya dalam memasak untuk menjadi chef di restoran milik ayahnya. Namun, Souma tiba-tiba ditinggal pergi oleh ayahnya keluar negeri.

Setelah lulus SMP, Souma dikirim untuk belajar ke Akademi Totsuki yang merupakan sekolah memasak elit terbaik di Jepang dengan tingkat kelulusan siswa kurang dari 10 persen.

Souma juga ditantang oleh ayahnya untuk bertahan sampai lulus sekolah jika ingin melampauinya. Namun, Souma diremehkan oleh siswa lain karena hanya berasal dari kedai kecil.


Tenchi Souzou Design-bu

Tenchi Souzou Design-bu
  • Tahun: Winter 2021
  • Studio: Asahi Production
  • Genre: Comedy, Fantasy, Slice of Life, Seinen

Menceritakan tentang seorang malaikat bernama Shimoda yang bertanggung jawab atas komunikasi antara Dewa dan Departemen Desain Surga.

Setiap hari, desainer di Departemen Desain Surga menciptakan desain hewan baru atas permintaan klien yang terkadang tidak masuk akal.

Selama bekerja, Shimoda mempelajari berbagai pengetahuan tentang hewan meliputi struktur, fungsi, perilaku, dan proses evolusi hewan.

Moyashimon

Moyashimon


  • Tahun: Fall 2007
  • Studio: Telecom Animation Film, Shirogumi
  • Genre: Comedy, Supernatural, School, Seinen

Mengisahkan tentang seorang mahasiswa bernama Tadayasu Sawaki yang memiliki kemampuan untuk melihat mikroorganisme seperti bakteri dan fungi.

Suatu hari, Tadayasu menghadiri upacara penerimaan di Universitas Pertanian, dan bertemu dengan Profesor Itsuki Keizo atas perintah kakeknya.

Kemudian, Tadayasu dibawa oleh Profesor Itsuki untuk ikut ke laboratorium, dan bertemu dengan mahasiswa pascasarjana bernama Hasegawa Haruka.

Profesor Itsuki meminta Tadayasu untuk membuktikan kemampuannya. Namun, Tadayasu harus menjalani berbagai tes karena Hasegawa tidak percaya.

Isekai Yakkyoku

Isekai Yakkyoku
  • Tahun: Summer 2022
  • Studio: Diomedéa
  • Genre: Fantasy, Isekai

Menceritakan tentang seorang peneliti medis kelas dunia bernama Kanji Yakutani yang telah kehilangan adik perempuannya karena tidak menemukan pengobatan yang efektif.

Maka dari itu, Yakutani mendedikasikan hidup untuk melakukan penelitian medis. Namun, Yakutani justru meninggal dunia pada usia 31 tahun karena bekerja terlalu keras.

Yakutani mendapati dirinya dalam tubuh seorang anak laki-laki berusia 10 tahun, Falma de Médicis, yang merupakan putra dari seorang bangsawan ahli farmasi Kekaisaran.

Falma memperoleh tanda suci milik dewa obat-obatan dan mempunyai Divine Art yang mampu menciptakan atau melenyapkan berbagai zat asalkan mengetahui struktur kimianya.

Kemudian, Falma berencana untuk membuat apotek dengan kemampuan dan pengetahuannya agar obat-obatan tersedia bagi semua orang yang membutuhkan tanpa memandang status.